Langgur, Lintas-Timur.co.id - Penjabat Bupati Maluku Tenggara, Samuel Huwae, memimpin apel perdana awal tahun bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lapangan Kantor Bupati, Senin (6/1/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Huwae menegaskan pentingnya kedisiplinan, komitmen, dan etos kerja yang kuat untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Menurutnya, integritas ASN sangat krusial dalam menciptakan pelayanan publik yang efektif dan efisien. "Disiplin, komitmen, integritas, dan kinerja yang optimal adalah fondasi utama untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat," ungkap Bupati Huwae.
Dalam sambutannya, Bupati juga mengingatkan ASN untuk selalu mengenakan atribut kedinasan secara lengkap, bekerja dengan orientasi pada hasil, serta mematuhi jam kerja sesuai dengan peraturan yang berlaku.
"Mari kita buktikan bahwa kita bekerja dengan penuh tanggung jawab untuk mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik," tegasnya.
Huwae juga mengungkapkan bahwa evaluasi kehadiran ASN pada tahun 2024 belum memenuhi harapan, dengan tingkat kehadiran hanya mencapai sekitar 60%.
Angka tersebut menunjukkan adanya tantangan besar yang harus segera ditangani. "Kami harus bergerak bersama untuk memperbaiki situasi ini dan memastikan kedisiplinan ASN meningkat," lanjutnya.
Meski demikian, hasil evaluasi menunjukkan bahwa implementasi Nilai, Standar, Prosedur, dan Kriteria (NSPK) Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara sudah berada pada angka 75,92 persen dengan kategori baik.
Namun, Bupati Huwae menekankan bahwa masih banyak ruang untuk perbaikan.
Sebagai langkah nyata, Bupati Huwae mengingatkan pentingnya penerapan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 94 Tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil, yang akan menjadi dasar pemberian sanksi kepada ASN yang melanggar aturan.
Namun, ia menekankan bahwa tujuan dari pemberian hukuman bukanlah untuk menjatuhkan, melainkan untuk memberi peringatan agar kualitas pelayanan publik semakin baik.
"Bagi ASN yang berprestasi dan disiplin, kami akan memberikan penghargaan berupa Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP). Ini adalah langkah konkret untuk mendorong ASN agar semakin bersemangat dalam memberikan pelayanan terbaik," ujar Huwae.
Bupati berharap dengan langkah ini, ASN di Kabupaten Maluku Tenggara dapat semakin berkomitmen dan disiplin, sehingga kualitas pelayanan publik yang diberikan dapat lebih optimal dan memenuhi kebutuhan masyarakat.(**)